Senin, 18 Januari 2010

MONSTER KECIL

(alfa_mazaya@yahoo.co.id)


            Dulu aku tak begitu menyukai anak kecil, bagiku mereka itu seperti "monster kecil" yang menyebalkan, cengeng, banyak tingkah, nakal, intinya semua dan apapun yang berhubungan dengan mereka menyebalkan. Bukan karena aku tak mempunyai saudara yang nasih kecil, aku punya 2 keponakan yang bisa dibilang lincah dan aktif, tapi walaupun begitu tidak menumbuhkan rasa ketertarikanku pada mereka--anak kecil-- aku malah sering sekali bertengkar dengan mereka dan membuat mereka menangis.



          Tapi.. setelah mengajar di TKIA,aku yang dulunya paling anti dengan anak kecil, ternyata bisa juga berbaur dengan mereka. Dari sini aku mulai belajar untuk bisa menyukai anak kecil. Bayanganku sebelumnya mengajar anak kecil pasti mengerikan dan menyebalkan, awalnya memang terasa melelahkan, mungkin karena belum terbiasa, tapi setelah dekat dengan mereka semuanya itu menjadi menyenangkan. Bagaimana tidak? tiap hari aku bisa melihat wajah-wajah polos mereka, keceriaan yang selalu terpancar dari raut wajahnya dan tingkah laku mereka yang tak pernah kehabisan ide membuat seisi kelas gaduh.

            Lucu, jengkel, aneh menjadi bagian yang tak terlewatkan setiap harinya, aku juga bisa belajar banyak dari mereka..belajar mengerti  bahasa mereka, belajar mendidik anak, dan tak kalah penting adalah belajar untuk bersabar.


           Akhirnya aku sadar segala sesuatu itu butuh proses, aku menyadari tak selamanya sesuatu yang kita anggap buruk bagi kita adalah benar-benar buruk, bahkan terkadang itulah yang terbaik bagi kita. Hanya butuh kesabaran, keikhlasan untuk menerimanya dan juga keyakinan bahwa apapun yang sedang kita jalani adalah yang terbaik dariNYA untuk kita, ketidaksyukuran hanya akan menjadikan segala yang di hadapi terasa sulit...maka jalanilah segala sesuatu dengan ikhlas dan selalu bersyukur kepada-NYA, maka semuanya akan menjadi mudah dan indah.

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda