Sabtu, 04 Februari 2012

Semua Pernah Salah Ternyata...


#Ketika aku melihat orang lain,,,
Begitu banyak kesalahan yang dilakukan,,,
Aku berfikir aku lebih baik darinya,,,
Aku berpikir aku tak punya cela,,,
Aku berfikir aku sempurna,,,



#Akhirnya aku memandangnya sebagai manusia berlumur dosa,,,
Akhirnya aku menganggapnya sebagai manusia buruk,,,
Akhirnya aku menilainya sebagai manusia rendahan,,,,,

# Tapi aku lupa,,,,
Cela, Khilaf dan Kekuranganku,,,,
Aku tak melihatnya,,,
Yang aku lihat adalah keburukan orang lain,,,,

# Ketika tak sengaja aku membersihkan cermin hatiku,,,,
Aku pun tak sengaja melihat burukku...
Aku pun tak menduga akan salahku,,,,
Aku malu,,,,

# Ternyata,,,
aku pun bukan manusia suci tanpa noda,,,
Akupun bukan dewa yang benar Segala,,,
Aku hanya manusia,,,

# Manusia yang kadang menyakiti dan kadang tersakiti,,,,
Manusia yang kadang berbuat salah dah kadang disalahi,,,
Manusia yang kadang minta maaf dan kadang memberi maaf,,,

# Mungkin sudah seharusnya begitu manusia,,,,

# Aku tahu sekarang,,,
Kita semua pernah berbuat salah ternyata,,,,
Dan ternyata kesalahan itu membukakan kita pada sesuatu yang benar..
Dan ternyata kesalahan itu menjadikan kita lebih dewasa,,,
Dan ternyata kesalahan itu memberi keberanian untuk memulai yang baru,,
Dan ternyata kesalahan itu membuka kesempatan untuk tidak mengulanginya lagi,,,

# Dari satu kesalahan yang membuka berjuta hikmah,,,
Bila kita mau berubah dan berusaha untuk lebih baik,,,

# Kesalahan yang pernah dilakukan,,,
Bukan untuk menjadikan suatu permusuhan,,
Bukan untuk menjadikan hati dendam,,,
Bukan untuk memutus persaudaraan,,,

# Tapi untuk kita mengerti dan memahami bahwa kita pernah salah,,,
Bahwa kita harus saling mengingatkan,,
Bahwa Kita harus berubah,,
Bahwa kita harus memperbaikinya,,,

# Bukalah hatimu untuk memaafkan orang yang pernah menyakahimu,,,
Bukalah hatimu untuk mengikhlaskan orang yang telah menyakitimu,,,
Sucikan hatimu dari dendam yang akan membakar kebaikanmu,,
Bersihkan hatimu dari benci yang akan memberatkan langkahmu,,,

# Hatimu begitu mulia,,,,
Isilah dengan cinta dan kasih sayang ,,,
Hiasilah dengan lantunan doa'a-do'a indah,,,
Iringilah dengan ucapan yang manis,,,,

# Seputih hatimu,,,
Sebersih Niatmu,,,
Sebening kasihmu,,,

# Allah yang akan membalas kebaikanmu,,,
Tiadalah kebaikan itu kan sia-sia,,,
Karna kebaikan yang satu akan mengantarkan kita pada kebaikan yang lain,,,

# Selalu berusaha melihat diri sebelum melihat orang lain,,,
Selalu berusaha memperbaiki diri,,,
Selalu berusaha menata hati,,,

# Bersemangatlah mengejar masa depan,,
Jangan biarkan kesalahan menjadi sandungan,,,,
Jadikanlah kesalahan sebagai pelajaran dan pengalaman yang berharga,,,
Yang membuat kita menjadi manusia-manusia mulia,,,,

# Allah selalu menjaga kita,,,
Selama kita berada dalam naungan-Nya,,,

*Salam Keberanian untuk Berubah*

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda